Rating: | ★★★★ |
Category: | Movies |
Genre: | Romantic Comedy |
Buat yang suka nonton film komedi romantis yg endingnya "oooooohhhh....so sweeeeettt" film ini recomended deh. Film ini bercerita tentang seorang cewek Boston yg nyusul pacarnya ke Dublin karena berniat melamar pacarnya di tgl 29 February. (Katanya) di Irlandia ada tradisi dimana perempuan boleh melamar laki-laki pada tgl tersebut. Karena cuaca yang buruk cewek ini (Anna, diperankan oleh Amy Adams) terdampar di bagian lain dari Irlandia, jauh dari Dublin, dan harus melintasi negeri asing itu ditemani penduduk lokal (Decan, diperankan Matthew Goode) demi menyatakan cintanya. Sisa filmnya mudah ditebak, tanpa mengurangi rasa penasaran utk terus menontonnya sampai habis. Mimi suka banget film ini, ngalahin sukanya sama The Proposal :D Satu-satunya alasan Mimi nggak kasih bintang 5 karena female leadnya nggak begitu cantik, hihihi...tapi kalo difikir-fikir justru itulah yg bikin film ini humble dan membumi.
Oh iya, Matthew Goode katanya future Hugh grant atau Collin Firth. Biasanya Mimi nggak gitu suka liat cowok dengan facial hair berlebihan, tapi buat peran Matthew Goode di film ini jadi pengecualian deh :D Perannya bukan sebagai cowok romantis yg tajir abis seperti film2 yg bertema Cinderella, tapi cowok Ireland yg suka mengumpat gitu deh, hahahaha
sama.. udah nonton dan suka banget
BalasHapusMamah suka adegan yg mana? Mimi suka yg waktu Declan kedinginan krn tidur di kamar mandi trus ngomong "show me some mercy (cmiiw), pleeaase" dan nyengir lebar...sampe diulang berkali-kali adegan itu, hihihihihi....
BalasHapus